Spesifikasi Oppo A3s – Penulis Boredtekno.com di kesempatan ini penulis akan berbagi sebuah artikel yang kali ini akan membahas tentang Ponsel keluaran oppo, yaitu. Oppo a3s. Bagaimana spesifikasi lengkapnya ? Baiklah jika sobat penasaran bisa langsung saja sobat simak artikel berikut ini.
Spesifikasi Oppo a3s
Oppo A3s memiliki layar notch HD+ 6.2″, yang dilengkapi dual kamera belakang 13 MP + 2 MP, serta kamera depan 8 MP. Oppo A3s ditunjang juga dengan Qualcomm Snapdragon 450, CPU 1.8 GHz, dapat menunjang keaktifan main game.
Selengkapnya bisa sobat simak kelebihan serta kelemahan dari ponsel ini untuk menjadi pertimbangan sobat.
Kelebihan Oppo A3s.
Berikut dibawah ini merupakan berbagai kelebihan mengenai oppo a5s, yaitu.
Layar.
Oppo A3s mempunyai layar dengan ukuran lebar 6.2″ super full screen. Layar sebesar ini akan menambah kenyamanan dari pengguna. Juga, dengan berbagai aspek rasio 19:9, A3s akan memberimu ruang pandang yang sangat luas dan puas.
Desain.
Desain pada bagian belakang ponsel ini terlihat elegan sera mencuri perhatian dengan permainan berbagai cahayanya. Seolah akan menampilkan bayangan dari banyak sudut yang sangat menggoda. Desain kekinian Oppo A3s ini menyuguhkan kenyamanan pada saat digenggam. Apalagi dengan berat Oppo A3s yang dimana hanya 168 gram, ringan serta mudah dibawa kemana pun. Oppo A3s ini menghadirkan 2 warna, merah dan juga ungu gelap yang penuh gaya.
Kamera.
Kamera depannya mempunyai fitur cantik yang mampu untuk mengenali wajah lalu mempercantik dengan cara menggunakan algoritma yang sangat tepat. Pada saat berfoto dengan orang lain sekalipun, AI Beauty 2.0 yang mampu mengenali keunikan dari setiap orang.
Baterai.
Oppo A3s yang Dilengkapi 4230 mAh battery. Handphone yang satu ini bisa bertahan hingga 18 jam dengan banyaknya penggunaan secara wajar. Pengguna akan bebas melakukan berbagai aktivitas, bermain game, serta mendengarkan musik, nonton film, tanpa adanya cemas kehabisan baterai.
Performa.
Oppo A3s sangat diyakini punya performa paling oke. Handphone ini sangat multitasking, bisa berpindah dari antar aplikasi. Semua itu berkat adanya dukungan 64-bit Snapdragon Octa-Core CPU yang sudah ditingkatkan. Dengan 14nm processing, pengoperasian yang lebih cepat, lancar serta hemat energi.
Kekurangan Oppo A3s.
Adapun berbagai kekurangan dari oppo a3s ini diantaranya.
Belum ada fitur fast charging.
Meskipun handphone Oppo A3s berkapasitas baterai besar, namun ponsel ini belum mempunyai fitur cepat charging. Ketika baterai habis dan sobat ingin mengisinya lagi, hal ini cukup memakan waktu.
Tidak dilapisi pelindung Gorilla Glass.
Oppo A3S belum juga didukung pelindung jenis Gorilla Glass. Jadi sobat harus lebih hati-hati ketika meletakkan HP ini. Jangan sampai ponsel mu tergores oleh benda-benda yang ada di sekitar.
Demikianlah artikel mengenai tentang ponsel oppo a3s semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi untuk sobat dalam melakukan pencarian ponsel yang dibutuhkan serta harga terjangkau.
Baca Juga :