Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 10s

Diposting pada
Rating Kami

Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 10s

Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 10s

harga redmi note 10s pro – Dalam acara peluncuran yang diselenggarakan secara online pada 19 Mei 2021, Xiaomi akhirnya resmi meluncurkan Redmi Note 10s varian terbaru di Indonesia. HP ini merupakan jajaran lini dari Redmi Note 10 reguler yang sebelumnya sudah diluncurkan di Tanah Air.

Mengenai harganya, Xiaomi Redmi Note 10 series ini dibanderol dengan harga Rp 2,8 jutaan pada varian yang 6/64 GB. Sedangkan untuk varian 6/128 GB dibanderol seharga Rp 3 jutaan. Sementara, untuk yang varian 8/128 GB dibanderol dengan harga 3,3 juta. Xiaomi juga telah memberikan harga promosi khusus saat penjualan perdananya.

Sebelum kamu membelinya, maka sebaiknya terlebih dahulu menyimak secara detail mengenai spesifikasi dari HP tersebut. Di bawah ini beberapa kelebihan serta kekurangan yang wajib untuk diperhatikan.


Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 10s

Sebagai HP Xiaomi seharga 2 jutaan, spesifikasi dan harga Redmi Note 10s tentu sangatlah berharga dan sesuai apa yang kamu dapatkan. Kamu perlu tahu kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 10s sebelum memutuskan untuk membelinya. Simak hingga tuntas!


Kelebihan Xiaomi Redmi Note 10s


1. Layar Berkualitas dengan Panel AMOLED

Redmi Note 10 series menjadi salah satu HP kelas menengah dengan harga terjangkau yang telah menggunakan layar panel AMOLED. Oleh karena itu, HP tersebut di atas kertas akan unggul mengenai hal tampilan, khususnya pada reproduksi warna.

Layar ukuran 6.43 inci Full HD+ dari HP tersebut memiliki warna kedalaman yang luas karena masuk ke dalam jejeran DCI-P3. Selain itu, level kecerahan yang disajikan yaitu 700 nit ketika di luar ruangan, serta dengan puncak sebesar 1100 nit untuk konten HDR.


2. Dukungan Quad Kamera 64 MP Jempolan

Produk ini juga telah dilengkapi dengan quad kamera resolusi 64 MP dengan ukuran sensornya 1/1,97 inci. Sehingga, tidak heran apabila kameranya cukup dapat diandalkan guna menggantikan kamera saku dengan berbagai skenario.

Mengambil gambar menggunakan kamera utama dari HP ini dapat menghasilkan foto yang detailnya bagis, tone warna pas, dan dynamic range yang cukup luas. Hal yang tidak dapat ditawarkan oleh Quad kamera 64 MP di HP lainnya ada white balance dan eksposur yang terjaga secara baik.


3. Punya Dukungan Fast Charging Ngebut 33 Watt

Redmi Note 10s mengusung kapasitas baterai sebesar 5000 mAh yang didukung dengan fitur fast charging ngebut sebesar 33 watt. Mengisi daya mulai dari 0 persen hingga penuh hanya akan membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam  saja.

Untuk penggunaan aktivitas yang terbilang berat, maka daya baterainya dapat melayani pengguna hingga lebih dari sehari. Sementara, jika hanya digunakan untuk aktivitas ringan seperti browsing dan media sosial, maka dapat menyala hingga 2 hari untuk satu kali pengecasan.


4. Chipset Menjanjikan untuk Gaming

HP yang satu ini dibekali dengan prosesor yang dibesut oleh Mediatek, yaitu chipset Helio G95. Tentu saja ini adalah kabar baik bagi pengguna yang gemar bermain game. Jelas bahwa otak kelas menengah milik Mediatek tersebut memiliki performa yang terbilang luar biasa.

Selain itu, chipset Helio G95 juga mempunyai banyak sekali peningkatan dibandingkan dengan pendahulunya ataupun kompetitornya. Chipset ini akan memberikan layanan performa yang terbilang lebih menjanjikan dan juga stabil untuk aktivitas yang berat seperti bermain game.


5. Sudah Ada Fitur NFC

Produk ini telah dilengkapi dengan fitur NFC, dimana fitur ini dapat berguna untuk kamu yang memanfaatkan uang elektronik atau e-money. Lantaran, berkat fitur NFC kamu dapat mengisi maupun mengecek saldo e-money di HP secara langsung.


Kekurangan Xiaomi Redmi Note 10s


1. Layar Tanpa Refresh Rate

Sayangnya, HP ini tidak dibekali dengan layar refresh rate. Sehingga, ketika kamu melakukan aktivitas scrolling media sosial belum dapat terasa mulus. Tapi hal tersebut bukan masalah besar juga, mengingat Xiaomi menonjolkan kualitas ketajaman layar AMOLED.


Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 10s

BELI DI SHOPEE >>BELI DI TOKOPEDIA >>BELI DI LAZADA >>

Layar: AMOLED, 6.43 inches, 1080 x 2400 pixels
Chipset: Mediatek Helio G95 (12 nm)
GPU: Mali-G76 MC4
Memori internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM
Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 13 MP
OS & Baterai: Android 11, 5000 mAh
Fitur Unggulan: IP53, Fingerprint (side-mounted)
Varian Warna: Ocean Blue, Onyx Gray, Frost White
Harga: Rp 2,6 Jutaan (6/64GB), Rp 2,7 Jutaan (6/128GB), 2,9 Jutaan (8/128GB)
*Harga dapat berubah sewaktu-waktu

Demikian pembahasan dari boredtekno.com spesifikasi dan harga Xiaomi Redmi Note 10s yang mungkin sedang kamu pertimbangkan saat ini. Setelah menyimak kelebihan dan kekurangan yang ditawarkannya, kamu tinggal memutuskan untuk meminangnya atau tidak. Pilihan ada ditanganmu.

Refrensi Pendidikan : KLIKDISINI 

Pos-pos Terbaru

Saya adalah admin dari BoredTekno.com akan memberikan ulasan tentang informasi Teknologi terbaru. So jangan lewatkan udate-update artikel terbaru di BoredTekno