Kekurangan dan Kelebihan Chipset Mediatek Xiaomi Lengkap

Diposting pada
5/5 - (1 vote)

Kekurangan dan Kelebihan Chipset Mediatek Xiaomi

kelebihan dan kekurangan mediatek


kelebihan dan kekurangan mediatek – Ada banyak sekali teknologi chipset yang digunakan pabrikan ponsel, diantaranya adalah intel, qualcom snap dragon dan yang boleh dibilang teknologi baru adalah mediatek, jika qualcomm adalah chipset pabrikan amerika sementara mediatek adalah chipset pabrikan taiwan, keduanya saat ini banyak digunakan dibeberapa merk hp pipuler.


Saya pribadi dari awal memiliki smartphone dengan sistem operasi android selalu memilih ponsel dengan qualcomm, pernah satu kali memilih intel pada merk asus zenfone 4s, ternyata kekurangannya cepat panas, namun seiring dengan melakukan upgrade panas mulai stabil, memang yang terbaik berdasarkan pengalaman saya pribadi adalah ponsel dengan chipset snapdragon, walaupun memiliki kekurangan, chipset ini mampu membuat perangkat android tetap dingin. ya memang benar perangkat android dengan chipset cualqomm snap dragon tidak mudah panas dan stabil.


Oklah kalo untuk chipset qualcom, karena beberapa bulan ini tertarik dengan xiaomi, saya akhirnya memutuskan membeli hp xiaomi untuk menggantikan hp lama saya, kebetulan xiaomi yang saya pilih adalah versi xiaomi redmi 4 3 giga dengan kapasitas penyimpanan internal sebanyak 64 giga. Di pasaran untuk versi xiaomi redmi 4 ini ada 2 macam yang pertama yang menggunakan chipset mediatek dan yang kedua yang menggunakan chipset qualcomm snap dragon, dari segi ukuran dan bentuk tidak berbeda namun yang membedakan adalah harganya, xiaomi mediatek ternyata lebih murah jika dibandingkan dengan xiaomi qualcomm snapdragon.



akhirnya saya memilih xiaomi redmi note 4 dengan cbipset mediatek, setelah memakai beberapa hari akhirnya saya dapat merasakan hp menggunakan chipset mediatek dan sekaligus dapat menyimpulkan bahwa ada beberapa kekurangan yang saya rasakan dari chipset mediatek ini terkhusus untuk xiaomi redmi note 4 yang saya miliki.


Kekurangan Xiaomi Chipset Mediatek (Pengalaman Pribadi)


Berdasarkan pengalaman pribadi ketika menggunakan xiaomi redmi note 4 3/64G yang menggunakan chipset mediatek adalah sebagai berikut:

1. Hp Cepat panas, memang tidak terlalu panas sih tapi anget gitu lah, bahkan ketika disimpan di saku, hp bisa menjadi hangat ketika dikeluarkan, padahal data internet dan lainnya yang bisa menyebabkan panas dalam keadaan mati. untuk kasus ini mungkin saja di hp saya ada aplikasi yang berjalan dibelakang layar tanpa diketahui yang belum saya control.

2. Baterai boros, sangat berbeda dengan ponsel yang menggunakan chipset dari qualcom, perangkat android dengan mediatek helio battery saya rasakan cepat boros, padahal tidak terlalu digunakan secara berlebihan. kabarnya chipset mediatek memprioritaskan tampilan layar, sehingga yang menyebabkan cepat borosnya daya battery dikarenakan energi battery dialihkan untuk memaksimalkan tampilan Grafik. namun kabarnya pada teknologi mediatek terbaru battery sudah mulai stabil.

3. Lama dalam mengisi daya, ntah ini karena chipshet atau bukan namun menurut saya ketika mengisi daya untuk xiaomi redmi note 4 ini benar-benar lama, bahkan bisa lebih dari 3 jam, lamanya mengisi daya tidak sebanding dengan cepatnya habis daya, namun ada yang menyarankan bahwa ketika mengisi daya power dimatikan agar lebih cepat penuh, tapi saya belum mencobanya.


4. Kamera dan Video xiaomi sering ngelag dan Sangat lemot ketika di buka, saya baru tau setelah seminggu menggunakan hp xiaomi redmi 4, dan ternyata setiap kali membuka camera langsung lemot dan lag dan terkadang mempengaruhi performa sistem xiaomi secara keseluruhan, tidak jarang saya merestartnya, namun permasalahan ini berhasil saya atasi dengan mengatur beberapa setingan, bila anda kebetulan mengalaminya, untuk solusinya anda bisa di artikel tentang

Kelebihan Xiaomi Chipset Mediatek


1. Harga Murah
Harganya cukup murah jika dibandingkan dengan merk hp lain dengan spesifikasi yang sama.
 
2. Grafik halus.
Karena chipshet mediatek lebih memperhatikan grafik, maka ponsel xiaomi dengan mediatek tampilannya sangat halus.

3. Enak dipake main game berat sekalipun, ini menurut saya kelebihan dari chipset mediatek xiaomi, untuk xiaomi redmi note 4 ini, walaupun cepat hangat tidak pernah menganggung performa game, game berjalan sangat halus, ini yang membedakan dengan snap dragon, walaupun snap dragon mampu mempertahankan temperatur tapi tidak terlalu baik ketika digunakan untuk bermain game.

4. Cepat hangat tapi cepat dingin, walaupun chipset mediatek xiaomi menyebabkan perangkat cepat hangat, namun cepat juga dinginnya.

Tapi saya rasa mungkin penyebab utama kenapa hp cepat panas bukan hanya semata disebabkan oleh chipset yang dipilih, ada banyak faktor bisa jadi karena sistem kurang stabil, sistem memiliki bug dan lain sebagainya, kabarnya seiring dengan melakukan update sistem akan membuat xiaomi lebih stabil.

Jika harus dibandingkan antara chipset qualcomm snapdragon vs mediatek helio pada xiaomi redmi note 4, yang paling baik berdasarkan pengalaman adalah xiaomi yang menggunakan chipshet qualcomm, walaupun mahal namun sebanding dengan qualitas yang diberikan.


Demikian ulasan dari boredtekno.com mengenai kelebihan dan kekurangan mediatek, Semoga Bermanfaat…


Pos-pos Terbaru

Saya adalah admin dari BoredTekno.com akan memberikan ulasan tentang informasi Teknologi terbaru. So jangan lewatkan udate-update artikel terbaru di BoredTekno!